Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Teks Prosedur: Pengertian, Ciri, Strukur, dan Tujuan

Teks Prosedur
Teks Prosedur


Pengertian Teks Prosedur

Teks Prosedur adalah teks yang berisi cara, tujuan untuk membuat atau melakukan sesuatu hal dengan langkah demi langkah yang tepat secara berurutan sehingga menghasilkan suatu tujuan yang diinginkan.

Tujuan Teks Prosedur

Teks prosedur bertujuan untuk memudahkan pembaca maupun pendengar agar dapat mengikuti langkah atau perintah dari isi teks yang tujuan akhirnya bisa sesuai keinginan pembaca maupun pendengar.


Struktur Teks Prosedur
1. Tujuan
Hasil akhir yang akan dicapai
2. Langkah-langkah
Cara-cara yang ditempuh agar tujuan itu tercpai
3. Penegasan ulang

Bagian yang berisi tentang pengulangan pernyataan yang digunakan untuk meyakinkan pembaca.

Ciri Teks Prosedur
1. Menggunakan pola kalimat perintah (imperatif).
Kalimat perintah merupakan kalimat yang mengandung makna meminta/ memerintah seseorang untuk melakukan sesuatu.
Contoh:
Tolong matikan kran air itu!
2. Menggunakan kata kerja aktif
Kata kerja yang memberikan suatu tindakan kepada objeknya misalnya
Contoh:
Menyiram
Membungkus
3. Menggunakan kata penghubung (konjungsi) untuk mengurutkan kegiatan.
Kata penghubung yang menyatakan waktu kegiatan yang hadir dan bersifat kronologis
Contoh:
Selanjutnya
Berikutnya
4. Menggunakan kata keterangan untuk menyatakan rinci waktu, tempat dan cara yang akurat.
Gunanya menambahkan atau memberi keterangan pada kata lain.
Contoh:
1. Ibu mengiris lobak menggunakan pisau tajam.
2. Intan menyiram bunga dengan tangki air miliknya.

 

*Baca juga Teks Eksplanasi: Pengertian, Struktur, Ciri, dan Cara Menganalisis

 

Referensi: 
Bahasa Indonesia: Buku siswa kelas 10. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Edisi Revisi Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2018.

 

Andi Nurdiansah
Andi Nurdiansah Pendidik di SMAN 1 Cibeber

Post a Comment for "Teks Prosedur: Pengertian, Ciri, Strukur, dan Tujuan"